
Irwandi Yusuf juga mantan Gubernur Aceh itu mengatakan akan mendukung pemerintahan Zaini Muzakkir, dan siap untuk membantu jika gubernur yang diusung Partai Aceh itu meminta.
Ia juga berharap gubernur baru dapat lebih baik dari gubernur sebelumnya.

“Dua –dua lembaga sudah dikuasai, Eksekutif (Pemerintahan) Legislatif (DPRA) sudah dikuasai kapan lagi,” Ujar Irwandi. Dia juga menharapkan pemerintahan Zaini- Muzakkir agar dapat mengurangi jumlah masyarakat miskin di Aceh.
Katanya hal itu sangat dimungkinkan karena Zaini Muzakkir memiliki program memberikan insentif 1 juta per kk untuk rakyat Aceh.
Harapannya, pasangan kyang diusung Partai aceh dapat mengembalikan kejayaan masa lalu seperti pernah terjadi dimasa lampau saat pemerintahan Sultan Iskandar Muda. | AT | RD | Serambi|
Posting Komentar