Headlines News :
Home » » Ini Lho Prediksi Spesifikasi Sony Xperia ZU

Ini Lho Prediksi Spesifikasi Sony Xperia ZU

Written By Unknown on Sabtu, 15 Juni 2013 | 00.16

Acehtraffic.com - Meskipun belum diperkenalkan secara resmi oleh pihak Sony, namun beberapa informasi mengenai spesifikasi yang akan diusung phablet tersebut sudah beberapa kali tersebar di dunia maya.

Dikutip dari PhoneArena (14/6), sebuah bocoran spesifikasi dari phablet Xperia ZU ini telah diunggah salah satu situs dari China bernama ePrice. Dalam unggahannya tersebut, situs tersebut telah merinci secara detail spesifikasi Xperia ZU ini.

Berdasarkan lansiran tersebut, Sony Xperia ZU ini akan mengusung sertifikasi IP55 dan IP58 yang membuatnya menjadi smartphone tahan air dan debu seperti Sony Xperia Z.

Selain itu spesifikasi seperti layar Triluminos 6,4 inci dengan teknologi X-reality beresolusi 1920 x 1080 piksel, prosesor 2,2GHz Qualcomm Snapdragon 800, 2GB RAM, 64GB internal memori, dan baterai 3000mAH juga telah disematkan Sony di phablet terbaru mereka ini.

Selain itu fitur yang disusung Xperia Z seperti STAMINA mode, HD Voice, xLOUD, Clear Audio, dan NFC juga dapat ditemui di perangkat Xperia ZU ini.

Namun, untuk mengetahui informasi resmi mengenai spesifikasi Sony Xperia ZU ini, Anda harus sabar menunggu hingga tanggal 4 Juli 2013 yang mana diprediksi dijadikan Sony sebagai hari perkenalan phablet tahan air dan debu mereka ini.| AT | M | MR |
Share this post :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Acehtraffic Template | Baharsj
Copyright © 2013. Aceh Zone - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Baharsj
Proudly powered by Blogger