Headlines News :
Home » , » Partai Hanura Bantu korban Kebakaran Hagu

Partai Hanura Bantu korban Kebakaran Hagu

Written By Unknown on Kamis, 20 Juni 2013 | 03.05

Lhokseumawe | acehtraffic.com – Partai Hanura Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Aceh, memberikan bantuan kepada sejumlah korban kebakaran di Desa Hagu Selatan Kecamatan Banda Sakti Kota Lhokseumawe. Kamis, 20 Juni 2013.

Ketua DPD Hanura Aceh, Safruddin Budiman mengatakan. Pemberian bantuan ini, merupakan salah satu bentuk kepedulian Partai Hanura kepada seluruh masyarakat. Guna untuk meringankan segala beban yang sedang di hadapi oleh para korban kebakaran.

“Kita sangat peduli terhadap masyarakat,” ujar Safruddin Budiman.

Dirinya menambahkan, jumlah bantuan yang diberikan sebanyak 21 paket bantuan, yang berisikan perlengkapan Shalat, kain sarung dan sembako serta kebutuhan pokok lainnya.

Safruddin menyebutkan, bukan hanya di Lhokseumawe saja yang diberikan bantuan. Akan tetapi di daerah-daerah lain Partai Hanura juga turun untuk memberikan bantuan apabila ada musibah.

Nantinya, pada saat menjelang Lebaran Idul Fitri. Hanura Peduli akan membagikan sembako kepada masyarakat miskin yang ada di seluruh Kabupaten/Kota di Provinsi Aceh. Nantinya ketua DPC yang akan memberikan bantuan tersebut. “Kita akan data, siapa yang wajar menerimanya,” tutur Safruddin Budiman.| AT | AG |
Share this post :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Acehtraffic Template | Baharsj
Copyright © 2013. Aceh Zone - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Baharsj
Proudly powered by Blogger