Headlines News :
Home » , » PII Kota Banda Aceh Gelar Leadership Basic Training

PII Kota Banda Aceh Gelar Leadership Basic Training

Written By Unknown on Rabu, 19 Juni 2013 | 05.42


Banda Aceh | acehtraffic.com- Memanfaatkan liburan sekolah tahun ini, Pengurus Cabang Pelajar Islam Indonesia (PII)  Kota Banda Aceh, Selasa 18 Juni 2013 melaksanakan Leadership Basic Training (LBT) yang bertempat di SMA Negeri 7 Banda Aceh.


Asisten Bidang Keistimewaan, Ekonomi dan Pembangunan Pemko Banda Aceh Drs Ramli Rasyid MSi M.Pd mengkritisi beberapa hal kepada PII Kota Banda Aceh. Menurutnya selama ini PII belum bekerja maksimal hal itu  terlihat dari minimnya peserta yang mengikuti kaderisasi Basic Leadeship Training PII yang Cuma 30 orang.


Untuk itu Ramli meminta agar pelaksanaan LBT tahun depan (2014 red) PII Kota Banda Aceh dapat menghadirkan peserta  sebanyak 450 orang.


“ Tahun depan Adik-adik PII harus mampu menghadirkan peserta BLT sebanyak 450 orang, jika tidak berarti gagal,” tegas Ramli.


Hal itu ia tegaskan jika melihat asumsi perkiraan jika satu orang peserta mampu mengajak 15 peserta lain untuk mengikuti training BLT.


Ramli juga meminta kepada pengurus PII untuk dapat memahami Anggaran Dasar dan rumah Tangga PII sehingga para pengurus dapat memahami sepak terjang PII yang telah lama eksis di Indonesia sejak tahun 1947.


Ramli berharap para peserta nantinya mampu mempersatukan gerakan mahasiswa dalam mewujudkan Syariat Islam di Provinsi Aceh dan sama-sama mewujudkan Banda Aceh sebagai model Kota madani.


Sementara Ikhsan Azhar selaku Ketua Umum PD PII PT Banda Aceh dalam sambutannya mengatakan, kegiatan BLT  kali diikuti 30 peserta dari beberapa SMA di Kota Banda Aceh. Kegiatan tersebut katanya akan berlangsung selama satu minggu hingga tanggal 25 Juni mendatang.


Ia mengatakan melalui BLT diharap akan mampu melahirkan para siswa yang berkarakter Muslim, Cendikia dan Pemimpin, sehingga bisa menjadi mitra pemerintah dalam menciptakan calon pemimpin yang handal dan mampu menjadi agen perubahan kedepan. | AT | RD| RI|
Share this post :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Acehtraffic Template | Baharsj
Copyright © 2013. Aceh Zone - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Baharsj
Proudly powered by Blogger