Jakarta | acehtraffic.com- Nama Aiptu LS, personel polisi yang bertugas di Polres Raja Ampat kini ramai diperbincangkan publik. Sebabnya, LS memiliki dana mencapai Rp 1,5 triliunan di rekening miliknya. Padahal dalam hitungan kasar gaji seorang personel kepolisian berpangkat Aiptu antara Rp 2-3 juta.
Menurut Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol I Gede Sumerta Jaya, Aiptu LS memang memiliki sampingan lain sebagai pengusaha. Dia memiliki usaha kayu, bahan bakar dan sejumlah usaha lainnya.
Untuk mengetahui asal usul uang itu, Aiptu LS kini menjalani pemeriksaan intensif di Polda Papua. "Kita mau tahu. Jika ilegal dari mana saja transaksinya," kata Sumerta kepada merdeka.com, Rabu 15 Mei 2013
Sumerta juga belum bisa memastikan apakah usaha yang dijalani LS, resmi atau ilegal. Menurutnya, semua akan diketahui setelah serangkaian pemeriksaan dilakukan. "Kini yang bersangkutan, LS diperiksa bisnisnya apakah legal apa ilegal di Polda Papua," jelasnya.
Sampai saat ini, LS yang sehari-hari sebagai dinas di Polres Raja Ampat masih diperiksa sebagai saksi. Dalam menjalankan tugasnya, dia bekerja sama dengan pihak lain. Siapa pihak kedua tersebut, Sumerta belum bisa memberi penjelasan. | AT | R | Merdeka.com|
Posting Komentar