Headlines News :
Home » , » Eks FOBA Jakarta dan BNN Seminarkan Lawan Narkoba

Eks FOBA Jakarta dan BNN Seminarkan Lawan Narkoba

Written By Unknown on Rabu, 26 Juni 2013 | 13.39


Jakarta | acehtraffic.com- Badan Narkotika Nasional (BNN) bersama keluarga Alumni Asrama Mhasiswa FOBA (KALAM) menggelar  Seminar bertajuk "Bersatu Melawan Narkoba Dalam Upaya Menjaga Masa Depan Generasi Muda Dari Bahaya Narkoba" serta mencegah perluasan penyalahgunaan narkotika psikotropika dan bahan adiktif (narkoba), acara tersebut digelar di Gedung Perwakilan Pemerintahan Aceh, Jalan RP.Soeroso No 17 Gondangdia,Jakarta Pusat, Selasa 26 Juni 2013
Hadir dalam dialog Interaktif itu diantaranya Prof.Syamsuddin Mahmud mantan gubernur aceh yang juga Tokoh masyarakat aceh di jakarata,H.Muallim Syuib Unoe,Ketua Keluarga Alumni Mahasiswa Foba(KALAM) dan Iswanda Rasyid Skretaris Umum FOBA.

Sebagai Pemateri Didik,Kasubdit Direktorat Pemberdayaan masyarakat,Badan Narkotika Nasional (BNN), Nora dari  Kementerian Transmigrasi dan Tenaga Kerja dan Yenny Rachman. Kegiatan ini dihadiri oleh sejumlah masiswa,organisasi kemasyarakatan karang taruna dan masyarakat.
Didik Kusnadi,Bc.IP.MM Kasubdit Lingkungan Kerja Dan Masyarakat Direktorat Peran Serta Masyarakat Deputi Pemberdayaan Masyarakat Badan Narkotika Nasional (BNN), mengatakan peran aktif generasi muda sangat diharapkan untuk menjadi agen perubahan,dalam menciptakan  lingkungan bebas narkoba.
Didik juga berharap agar peran peserta dapat menjadi agen perubahan baik dilingkungan kerjanya maupun masyarakat dengan cara malakukan pencegahan antara lain dengan menginformasikan tentang bahaya penyalaguna narkoba,menjadi mediator  untuk menginformasikan kepada korban penyalahguna narkoba segera melaporkan untuk di rehabilitasi secara gratis oleh BNN,dan tidak di pidanakan atau di penjara.

Selain itu, narkoba juga merupakan salah satu distorsi atau perselisihan yang terjadi dalam sosial. Sosial merupakan interaksi yaitu interaksi antara individu-individu, individu-keluarga, dan individu-masyarakat
"Kondisi demikian sudah sangat mengkhawatirkan karena generasi bangsa adalah jaminan masa depan bangsa. Jika masa sekolah dan mahasiswa saja sudah menjadi pecandu narkoba, bagaimana ketika dewasa nanti," kata Yenny Rachman, Aktris film indonesia di era 80 an,di hadapan peserta Seminar. | AT | RD | AZ| Foto: acehtraffic.com| Azwar |
Share this post :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Acehtraffic Template | Baharsj
Copyright © 2013. Aceh Zone - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Baharsj
Proudly powered by Blogger